Sosialisasi 4 Pilar MPR RI Dalam Kehidupan Sehari-hari. Akhirnya setelah sekian lama, bisa ikutan juga Event offline bersama teman-teman Blogger Bandung. Walaupun dengan kondisi New Normal dan menerapkan protokol kesehatan (memakai masker, mencuci tangan, dan cek suhu tubuh), tapi senang bisa bertemu dengan teman-teman.
Acara Warganet Bandung Ngobrol Bareng MPR RI ini dilaksanakan pada Rabu, 25 November 2020 di Trans Luxury Hotel Bandung. Ini merupakan yang ketiga kalinya event ini dilaksanakan di Bandung, tapi ini pertama kalinya saya mengikuti acara ini.
Ngobrol bareng bersama MPR ( RI ini sudah ada sejak tahun 2015 dan rutin dilaksanakan setahun sekali. Dengan tujuan agar lebih dekat dengan masyarakat dan lebih mengenal siapa dan apa itu MPR RI.
Pada acara ini ada tiga narasumber dari MPR RI, yaitu Ibu Siti Fauziah (Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Sistem Informasi MPR RI), Bpk. Budi Mulyawan (Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Lembaga MPR RI), dan Bpk. Ma’ruf Cahyono (Sekretaris Jenderal MPR RI). Tapi pada acara kemarin Bpk. Ma’ruf Cahyono berhalangan hadir.
Warganet Bandung Ngobrol Bareng MPR RI
Setelah semua peserta Blogger dan media sudah melakukan registrasi dan berkumpul di dalam Ballroom Trans Luxury Hotel. MC kondang dari Blogger Bandung, yaitu Raja Lubis memandu untuk memulai acara. Sebelum memulai, kami semua menyanyikan lagu “Indonesia Raya” dengan khusyuk dan tetap menggunakan masker. Selanjutnya berdoa bersama yang dipimpin oleh Kang Ali Muakhir salah satu pembicara dari Blogger Bandung.
Ibu Siti Fauziah membuka pembicaraan setelah pembacaan doa. Beliau sangat senang acara ini dapat berlangsung, karena sangat besar harapannya agar lebih banyak lagi anak-anak muda yang mengenal MPR. Kebetulan yang hadir dalam acara tersebut adalah Blogger dan Media, beliau berharap kami semua bisa menjadi perpanjangan informasi kepada semua warga Bandung atau pun followers di media sosial masing-masing.
Empat Pilar MPR RI
Pilar atau tiang dasar ini sangat penting adanya. Kalau suatu organisasi atau negara tidak mempunyai pilar maka akan hancur atau roboh. Maka di MPR RI juga mempunyai Empat Pilar. Ayo siapa yang masih ingat apa saja urutannya?
Saat acara tersebut Ibu Siti Fauziah memberikan pertanyaan apa saja urutan dari Empat Pilar MPR RI, yang bisa menjawab benar akan mendapatkan doorprize. Tapi sayangnya banyak yang belum bisa menjawab dengan tepat, hihihi.
Jadi urutan dari Empat Pilar MPR RI, yaitu :
- Pancasila
- UUD Negara RI 1945 (setelah di amandemen)
- NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia)
- Bhinneka Tunggal Ika
Nah, itu dia urutan yang tepat. Apakah empat pilar ini dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari? Tentu saja bisa, ini adalah salah satu tugas kita sebagai netizen yang aktif bermedia sosial dan mempunyai followers yang banyak. Bisa banget mulai mensosialisasikan Empat Pilar MPR ini kepada masyarakat dan anak-anak muda yang sudah mulai menggunakan media sosial.
MPR RI Mensosialisasikan Empat Pilar
MPR RI mempunyai visi yaitu untuk mengawal ideologi Pancasila. Karena Pancasila merupakan ideologi dasar negara Indonesia. Selain itu MPR juga merupakan pengawal kedaulatan rakyat, yang memiliki wewenang untuk mengubah serta menetapkan Undang-Undang Dasar. Di dalam UUD akan mengatur tentang nilai-nilai budaya, dan masyarakat wajib untuk mempertahankan budaya-budaya tersebut.
Lalu bagaimana MPR RI mensosialisasikan Empat Pilar tersebut? MPR RI akan turun langsung dalam sosialisasi, bisa dengan cara pagelaran tarian tradisional, pertunjukkan wayang, dan kesenian daerah lainnya. Sosialisasi juga bisa seperti pertemuan media dan blogger seperti yang saya hadiri. Atau dengan mengumpulkan kepala daerah, guru-guru, untuk dapat membantu untuk mensosialisasikan pada masyarakat atau anak-anak sekolah.
Sampai saat ini, MPR tidak hanya melakukan sosialisasi di kota-kota besar saja. Tapi juga sudah melakukan sosialisasi sampai ke perbatasan Papua, Kalimantan, Aceh, dan masih banyak wilayah lainnya.
“Menurut Survey yang dilakukan pada September 2019, sosialisasi serta edukasi tentang Empat Pilar MPR RI ini baru mencapai angka 82.6 juta penduduk Indonesia. Kalau bisa dihitung dari total jumlah penduduk, kira-kira baru sepertiganya. Maka dari itu, kami sangat berharap dengan adanya kegiatan ini masyarakat khususnya generasi muda dapat mengenal apa itu Empat Pilar MPR RI. ” Jelas Bpk. Budi Mulyawan.
Jadi sosialisasi Empat Pilar ini bukan hanya tugas MPR RI semata, tapi ini adalah tugas kita semua masyarakat Indonesia. Khususnya anak-anak muda yang selalu aktif di media sosial.
Sosialisasi Empat Pilar MPR Dalam Kehidupan Sehari-hari
Dalam kehidupan sehari-hari ternyata tidak sulit untuk sosialisasi dan menerapkan Empat Pilar MPR ini. Dengan dasar ideologi kita adalah Pancasila, jadi kita pun bisa mensosialisasikan dalam kehidupan sehari-hari dari setiap sila yang ada. Seperti saling menghormati dan menghargai setiap agama, karena Indonesia adalah negara beragama dan ada 5 agama berbeda.
Hubungan Sosial dan budaya antar masyarakat Indonesia. Semua warga Indonesia adalah ciptaan Tuhan yang mempunyai harkat dan martabat yang sama. Selalu mengutamakan musyawarah dengan tidak main hakim sendiri. Yang tidak kalah penting juga adanya keadilan dan pemerataan kesejahteraan untuk seluruh masyarakat Indonesia.
Tapi dalam kondisi pandemi seperti ini mengharuskan kita untuk melakukan social distancing. Walaupun tidak semua orang akan patuh untuk menjaga jarak dan memakai masker. Ada juga yang tidak ingin bertemu dan berkomunikasi secara langsung dengan orang lain. Setiap orang punya pilihan dan kita harus saling menghargai dengan pilihan orang tersebut.
Sekarang juga sudah masuk era digital, dimana semua orang sudah menggunakan gadget dan media sosial. Tapi tidak sedikit orang atau komplotan ingin memecahkan persatuan di Indonesia dengan menyebarkan berita HOAX di media sosial. Jadi bagaimana sikap kita? Kita harus lebih bijak, berhati-hati, dan mengali berita yang kita dapat sebelum menyakini dan menyebarkannya pada orang lain.
Indonesia adalah negara yang banyak suku, ras, agama, budaya, bahasa, adat, tapi tetap bisa bersatu karena Bhinneka Tunggal Ika. Jadi jangan sampai kita terpecah belah karena keberagaman yang kita punya, malah kita harus terus bersatu untuk menciptakan negara yang damai.
Jadi tidak perlu berpikir jauh, mulailah dari kehidupan bertetangga, pertemanan, dan persaudaraan. Teruslah belajar untuk menghargai dan menghormati setiap perbedaan yang ada.
Sampai bertemu lagi di acara MPR selanjutnya, ya. Semoga saya bisa mendapatkan undangan dan bisa menghadirinya.
seru dan dapet ilmu baru nih beb karena ikutan event kemaren ini, semoga bisa diterapkan di kehidupan sehari hari nih 4 pilar MPR RI ini
acara ngobrol yang seru. Bikin kita keingetan 4 Pilar MPR yang selama ini terlupakan. Semoga bisa membuat semua orang mengingat kembali nilai-nilai positif dari 4 Pilar MPR ini. Btw, seneng banget bisa berkesempatan ikut. Bisa ketemu temen-temen deh.
Kangeeen sama Blogger BDG yang super kompak.
Teteeeh….apakabar?
Eh, malah nanya kabar di kolom komen yaa..
Ngobrol bareng MPR RI ini sebenarnya bukan hal baru yaa..
Tapi sering terlupakan masyarakat.
Dengan adanya acara ini semoga masyarakat ingat selalu bahwa kesatuan dan persatuan RI Indonesia di atas segalanya.
Oh termyata pernah turun sampai ke tingkat daerah melalu sekolah juga ya programnya. KAlau ke kecamatan/ kelurahan gtu pernah juga ya?
Semoga semua masyarakat bisa jg makin paham dengan sosialisasi kyk gini ya mbak TFS
Seru ya kalau ada pendekatan dari MPR seperti ini kepada masyarakat. SEsuatu yang tadinya dianggap sulit dan absurd, bisa dijelaskan dengan gamblang dan bisa diaplikasikan ke dalam kehidupan sehari-hari.
Pendidikan mengenai 4 pilar ini penting banget diketahui oleh warga negara sebagai wawasan kebangsaan
Wah habis ini siap-siap blogger Indonesia Timur dan Papua jadi peserta netizen MPR nih biar informasinya merata. Mantab MPR..
Jadi kangen suasana event serupa di Lampung. Rame dan seruuuu
netizen tetap aja bakalan rame selama para buzzer politik tidak diberantas. Aku sebel ama buzzer politik yang bikin warga net jadi terpecah belah dan akhirnya rame dan ribut bikin rusuh. Harus banget nih dibubarin para buzzer politik kedua belah pihak, semoga MPR mau memperhatikan saranku ini
Seru banget ya acaranya asik dong ini bisa temu kangen dan ngobrol plus juga refresh soal 4 pilar mpr yaa
jadiini namanya ngobrol seru dan bermanfaat ya mba, kalau ngga diingatkan aku malahudah lupa 4 pilar itu apa aja isinya.
Pancasila itu memang menyatukan cocok buat kondisi bangsa Indonesia yang bhineka tunggal ika ya… semoga sosialisasi ini bisa bermanfaat utk banyak orang….
Yuk kita sama-sama nerapin 4 pilar ini di kehidupan sehari-hari. Kita berbeda, tapi kita satu. Memang gak mudah. Namun kita bisa. Sosialisasi mulai dari yang terdekat dulu ya
Wah ternyata semudah itu ya mbak kita bisa menerapkan 4 pilar MPR ini dalam kehidupan sehari hari. Aku mau ah. Makasih shareny yak.
Setuju nih, jangan mudah terpengaruh oleh berita HOAX yang beredar. Mending cari tahu dulu kebenarannya.
Semoga sosialiasinya bisa merambah ke semua wilayah Indonesia Raya ini ya, biar semua tahu dan paham tentang 4 pilar ini 🙂
sebelumnya aku juga ga tau tentang 4 pilar MPR loh mbak, sekarang jadi tahu sejak baca blognya heheee ternyata banyak yang belum tahu makanya banyak yang belum menerapkannya di kehidupan sehari2 juga 🙂
Seneeeng banget bisa ikut berpartisipasi di event super berfaedah kayak gini yah Gy,
Selain nambah wawasan jadi berasa diingatkan kembali tentang penerapan 4 pilar di kehidupan kita sehari-hari
Terima kasih mbak sharingnya, jadi nambah pengetahuan tentang 4 pilar MPR RI nih. sehingga jika suatu hari ada yang ingin mengutak atik Pancasila dan UUD 45 harus berhadapan dulu dengan 4 pilar ini yaa. karena satu pilar kalau sudah goyah akan menghancurkan yang lainnya
TFS Kak, jadi ikut tahu nih ttg 4 Pilar MPR RI dan penerapannya dlm keseharian kita
Kita emang harus kerja sama untuk jaga 4 pilar MPR ini, karena kesatuan dan persatuan NKRI itu harga mati. Enyahkan tuh orang orang yang suka mecah belah kita yah kak, Semangat kak!
Semoga sosialisasi tentang 4 pilar MPR RI ini bisa menjangkau semuanya hingga kerukunan dalam ke Bhinnekaan sesuai dengan dasar negara Pancasila di NKRI ini semakin membuat kehidupan yg adem dan tenang.
Menurut Survey yang dilakukan pada September 2019, sosialisasi serta edukasi tentang Empat Pilar MPR RI ini baru mencapai angka 82.6 juta penduduk Indonesia. Kalau bisa dihitung dari total jumlah penduduk, kira-kira baru sepertiganya.
Mantaabbb banget! Milenial dan masyarakat pd umumnya memang harus lebih mengenal Empat Pilar MPR RI. Acara seperti ini sarat faedah banget ya
Akhir akhir ini semakin banyak hoaks yang memecah belah persatuan, semoga sosialisasi 4 pilar ini semakin digalakkan agar semakin banyak masyarakat yang mengamalkan nilai nilai bangsa di kehidupan sehari hari..
Semoga sosialisasinya terus berjalan. Dan masyarakat juga semakin sadar untuk menghargai perbedaan. Jadinya kan adem
Setuju, ga perlu dari circle besar untuk mulai mengaplikasikan empat pilar MPR. Dari lingkaran kecil aja dulu yang penting pesannya sampe. Mantap kak😘
Iya mbak, karena masalah sepele aja kadang netizen ribut apalagi yang berbau ras, harus pentingnya menanamkan Bhineka Tunggal Ika dalam hati ya.. supaya adem ayem damai selalu